Evaluasi Karakteristik dan Stabilitas Fisik Sediaan Toner Wajah Ekstrak Etanol Daging Kulit Semangka (Citrullus lanatus (Thunb.) Matsum.) sebagai Antioksidan
Keywords:
Daging Kulit Semangka, Sediaan Face Toner, AntioksidanAbstract
Buah semangka (Citrullus lanatus (Thunb.) Matsum.) merupakan tanaman yang banyak mengandung karotenoid, polifenol, flavonoid dan juga sitrullin yang merupakan antioksidan alami. Bagian kulit buah semangka yang biasanya sebagai limbah juga terbukti memiliki kandungan tersebut. Penelitian bertujuan untuk mengetahui karakteristik dan stabilitas fisik sediaan toner wajah ekstrak etanol daging kulit semangka serta aktivitas antioksidan. Penelitian ini dilakukan secara eksperimen. Ekstraksi dilakukan dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol 96. Ekstrak kental diformulasi menjadi sediaan toner wajah dengan konsentrasi ekstrak 0, 5, 10, dan 15%. Evaluasi karakteristik dan stabilitas fisik sediaan meliputi uji organoleptik, homogenitas, pH, viskositas, uji kelembapan dan cycling test. Uji aktivitas antioksidan dilakukan menggunakan metode DPPH. Analisis data pengujian aktivitas antioksidan menggunakan uji one-way ANOVA. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil ekstraksi menghasilkan sebanyak 77 gram ekstrak dengan rendemen sebesar 12,8%. Hasil evaluasi sediaan toner wajah ekstrak etanol daging kulit semangka memenuhi syarat karakteristik dan stabilitas fisik sediaan. Sediaan memiliki aktivitas antioksidan mulai dari 71,71 μg/mL (kuat), 66,24 μg/mL (kuat), 44,29 μg/mL (sangat kuat), hingga 44,04 μg/mL (sangat kuat). Hasil yang diperoleh menunjukkan sediaan toner wajah tidak berbeda signifikan terhadap kontrol pembanding Vitamin C 21,78 μg/mL (sangat kuat).
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Prosiding Seminar Sains dan Teknologi Kesehatan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.