Rancang Bangun Alat Pendeteksi Level Awal Stress Manusia Berdasarkan Parameter Tekanan Darah, Detak Jantung dan Suhu

Authors

  • Diah Rizky Ismanto Universitas Mandala Waluya, kendari, 93231, indonesia
  • Muh. Sainal Abidin Universitas Mandala Waluya, kendari, 93231, indonesia
  • Himaniarwati Himaniarwati Universitas Mandala Waluya, kendari, 93231, indonesia
  • Desak Ketut Sutiari Universitas Mandala Waluya, kendari, 93231, indonesia

Keywords:

Tingkat Stress, Tekanan Darah, Detak Jantung, Suhu, IC ATMega328

Abstract

Stress merupakan perubahan sikap seseorang baik secara fisik maupun emosional, terjadi apabila terdapat perubahan lingkungan yang harus seseorang menyesuaikan diri. Alat ini dibuat untuk mengukur level awal  stress seseorang  agar memudahkan tenaga medis dalam mendiagnosis kondisi tingkat stress manusia. Pada pengukuran ini yang diukur yaitu parameter tekanan darah, detak jantung dan suhu. Kemudian diklasifikasikan kondisi berdasarkan parameter yang diukur.Rancangan sistem pengukuran alat ini menggunakan sensor MPX5050DP untuk membaca hasil pengukuran tekanan darah sensor MAX30100 membaca hasil pengukuran detak jantung, dan sensor LM35 membaca hasil pengukuran suhu   Selanjutnya data diolah oleh mikrokontroler ATMega328 sebagai perintah untuk menjalankan sistem dari alat yang dibuat. Hasil pengukuran dan kondisi  akan tertampil di LCD. Pada hasil penelitian ini, parameter suhu jika suhu seseorang naik maka hasil pengukuran kondisi level stress yaitu cemas atau stress, tetapi jika hasil pengukuran normal maka t ergolong tenang atau rileks. Pada parameter detak jantung jika detak jantung normal maka tergolong tenang atau rileks, tetapi jika detak jantung naik maka tergolong cemas atau stress. Pada tekanan darah jika tekanan darah naik maka tergolong cemas atau stres, tetapi jika normal maka tergolong tenang atau rileks Dari hasil penelitian ini   dapat dilakukan pengukuran pada 3 parameter, kemudian ditampilkan masing masing kondisi berdasarkan hasil pengukuran tersebut. Penelitian selanjutnya dapat dilakukan dengan menambahkan parameter kelembapan tubuh agar pengukuran lebih akurat,serta menambahkan indikator output berupa suara.

Downloads

Published

2024-03-28